Panyabungan,
Pembakaran rumah Ketua KPU Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Jefri Anthoni oleh orang tak dikenal beberapa hari lalu diduga terkait akan dilaksanakannya pencoblosan ulang Pilkada Madina.
“Hal ini saya duga sebagai bentuk suatu gerakan yang dilakukan oleh oknum tak dikenal yang ada hubungannya dengan kondisi pemilukada di Kabupaten Mandailing Natal yang akan melaksanakan pencoblosan ulang,” ujar Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara Kamaluddin Harahap.
Hal itu disampaikan Kamal saat melihat langsung kondisi rumah Ketua KPU Madina di Jalan Abdul Haris Nasution, Lingkar Timur, Kayujati, Panyabungan, Sabtu (05/02/2011) siang.
Namun amat disayangkan mengapa harus rumah pribadi Ketua KPU Madina yang menjadi sasaran pembakaran. Sebab di rumah tersebut ada orang yang sama sekali tidak mengerti dengan masalah politik.
“Harapan saya, semoga kejadian kejadian seperti ini tidak terulang kembali di daerah ini ataupun di daerah lain, mengingat negara kita merupakan negara hukum,” ujarnya.
Kamal juga meminta Kapoldasu dan jajarannya sesegera mungkin menuntaskan permasalahan ini. Karena dari kondisi lapangan, kebakaran yang terjadi ada unsur kesengajaannya dan besar kemungkinan ada unsur politiknya. (BS-026)
Sumber :Beritasumut
Comments
Komentar Anda