Seputar Madina

Getek Terbalik, 1 Penduduk Wafat

Dokumen foto getek yang terbalik semasa beroperasi di Desa Kampung Baru. (Foto: Sadrak Pasaribu)

PANYABUNGAN UTARA (Mandailing Online) – Satu orang meninggal dunia setelah getek terbalik di Sungai Batang Gadis, Desa Kampung Baru, Kecamatan Panyabungan Utara, Madina, Rabu (4/11/2020).

Peristiwa terjadi sekira pukul 7.00 WIB saat penduduk menyeberangi sungai menaiki rakit menuju areal pertanian di seberang sungai.

Info yang dihimpun, terdapat 9 orang di atas getek saat menyeberangi itu. Getek tiba-tiba terbalik dan semua yang yang berada di atasnya tercebur ke sungai yang dalam dan deras.

Satu meninggal dunia bernama

Krisman Hutapea (70) karena tak terselamatkan. Sedangkan 8 lainnya berhasil selamat setelah mendapat pertolongan dari masyarakat yang melihat musibah tersebut.

Belum diperoleh laporan penyebab terbaliknya getek itu.

Camat Panyabungan Utara, Ridho Pahlevi Lubis yang dihubingi wartawan via telefon selular, Rabu (4/11) membenarkan terbaliknya rakit dan 1 warga korban meninggal dunia.

“Benar sekali sekitar pukul 07.00 Wib tadi. Muspika sudah di sana, saya lagi tapat di kantor Bupati,” ujar Ridho.

Sementara itu, sejumlah warga kepada wartawan menyatakan getek (perahu jenis rakit) itu merupakan alat transportasi penduduk menuju lokasi pertanian di seberang sungai.

Getek itu binaan penduduk setelah rambin yang dibangun Pemda Madina sudah rusak tak terpakai.

Warga juga sangat menyesalkan sikap pemerintah yang tidak respon dengan keluhan warga atas rusaknya rambin tetsebut.

Sumber : Malintang Pos

Editor : Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.