Seputar Madina

Karang Taruna Miliki Peran Penting Wujudkan Cita-Cita Pembangunan

Bupati Madina H. M. Ja’far Sukhairi Nasution Saat Memberikan Sambutan pada Acara Temu Karya Karang Taruna.

PANYABUNGAN (Mandailing Online) – Keberadaan organisasi kepemudaan seperti Karang Taruna memiliki peran penting dalam mewujudkan cita-cita pembangun daerah. Apalagi Karang Taruna merupakan wadah pembangunan SDM generasi muda.

Untuk mewujudkan pembangunan SDM generasi muda, Karang Taruna Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menggelar kegiatan Temu Karya Karang Taruna Periode 2021-2026 di aula D’San Hotel, Dalan Lidang pada Kamis (21/10).

Acara yang diikuti oleh pengurus Karang Taruna Provinsi Sumatera Utara ini turut mengundang Bupati Mandailing Natal H. M. Ja’far Sukhairi Nasution yang juga merupakan Pembina Umum Karang Taruna Madina.

Bupati Sukhairi dalam sambutannya menyampaikan Karang Taruna memiliki peran penting dalam membantu pemerintah daerah guna mewujudkan cita-cita pembangunan.

Sukhairi berpesan agar Karang Taruna Madina bisa menghadirkan sosok pemimpin yang memiliki integritas tinggi.

“Tantangan ke depan di tengah persaingan global akan jauh lebih kompetitif untuk itu saya berharap sosok yang terpilih nanti sebagai Katua Karang Taruna Madina adalah kader yang memiliki integritas tinggi,” sebutnya.

Lebih lanjut, Bupati menjelaskan membicarakan kaum muda, seperti Karang Taruna, merupakan hal yang strategis karena saat ini sangat dibutuhkan peran aktif generasi muda dalam berinovasi dan berkreasi.

Sukhairi menambahkan Karang Taruna harus menjadi lokomotif pembangunan sosial kemasyarakatan.

“Untuk itu Karang Taruna harus bisa bersinergi dengan komponen lain,” pesannya.

 

Peliput: Roy Adam

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.