Site icon Mandailing Online

Mahasiswa Batang Natal di Aceh Bagi-bagi Takjil

LHOKSEUMAWE (Mandailing Online) – Mahasiawa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Batang Natal-Aceh (IMABANA-Aceh) yang berkuliah di Universitas Malikussaleh membagi-bagi takjil di kota Lhokseumawe, Aceh.

Kegiatan itu berlangsung pada Selasa (19/4/2022).

Sasaran penerima adalah warga yang melintas di jalan raya, pencari nafkah di sekitar jalan raya seperti tukang bejak, tukang tambal ban, dan para penjual kerupuk.

Kegiatan ini berlangsung sore hari sebelum berbuka puasa, saat ramai-ramainya jalan raya.

Pembagian takjil ini berjalan lancar, bahkan saat para putra putri Batang Natal ini mulai berpencar membagikan takjil, masyarakat yang di sekitaran jalan raya antusias menerima takjil yang dibagikan, bahkan menanyakan asal mereka darimana sudah pasti para mahasiswa ini menjawab berasal dari kabupaten Mandailing Natal, Sumut.

Salah satu koordinator aksi, Aida Hamdiya mengatakan bahwasanya kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur serta rasa kepedulian pada sesama.

“Di bulan Ramadhan ini bukan hanya kita menahan makan dan minum, tetapi kita harus peka bahwasanya kita harus merasakan apa yang orang lain rasakan”, katanya.

Sebagian anggota IMABANA-Aceh foto bersama usai membagikan takjil

Ia juga menyebutkan, sebagai mahasiswa perantau sudah seharusnya berbuat baik kepada masyarakat sekitar khususnya Lhokseumawe karena seperti kata pepatah ‘dimana bumi di pijak disitu langit di junjung’.

Tak hanya itu IMABANA-Aceh selalu menjalankan kegiatan yang memang berbasis kemasyarakatan supaya terbiasa terjun ke masyarakat dan jiwa mengabdi terus meningkat bukan hanya ketika di Lhokseumawe tetapi juga di daerah asal yakni Mandailing Natal.

Kekompakan inilah yang menyukseskan setiap program kegiatan yang dilaksanakan oleh IMABANA-Aceh.

Peliput: Halvionata Auzora Siregar (anggota IMABANA-Aceh)

Comments

Komentar Anda

Exit mobile version