Seputar Madina

Pondok Santri di Mustofawiyah Purba Baru Terbakar

LEMBAH SORIK MARAPI (Mandailing Online) – Diperkirakan sebanyak 6 pondok santri di kawasan komplek pesantren Musthofawiyah, Purba Baru, Mandailing Natal (Madina) terbakar, Rabu, (1/7).
Kebakaran berada di banjar Assuja. Pondok-pondok itu umumnya berbahan kayu dan bambu. Sejauh ini tidak ada korban jiwa maupun korba luka.
“Hanya pondok santri saja yang terbakar. Kebetulan santri sedang libur dan pulang kampung,” ujar salah seorang warga kepada Mandailing Online di lokasi kejadian.
Kebakaran terjadi sekira pukul 2.00 WIB. Sejauh ini belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Hanya saja, berdasar bisik-bisik di lokasi kejadian, kebakaran diduga akibat puntung rokok yang kemudian akhirnya membesar dan membakar pondok-pondok para santri.
Tetapi faktor puntung rokok ini masih sulit dipercaya mengingat saat ini adalah puasa Ramadan. Meski begitu, penyebab kebakaran masih akan menunggu konfirmasi dari pihak berwenang.
Warga yang bahu membahu melakukan pemadaman secara manual berhasil memadamkan api sehingga tak merembet ke pondok lain.
Informasi yang dihimpun di lokasi, mobil pemadam Pemkab Madina tiba di lokasi setelah warga berhasil memadamkan api.
Peliput : Holik Nasution
Editor : Dahlan Batubara

Comments

Komentar Anda

Silahkan Anda Beri Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.