Beberapa orang pemain “Kudo Kepang” atau Kuda Kepang memeperagakan atraksi ketika ambil bagian pada karnaval peringatan HUT RI ke-70 di Jl.Willem Iskander, Panyabungan, Mandailing Natal.
Grup Kuda Kepang ini merupakan binaan etnis Jawa yang tergabung dalam organisasi Pujakesuma di Mandailing Natal.
Etnis Jawa banyak bermukim di tanah Mandailing sejak lama. Mereka merupakan salah satu etnis yang memberikan kontribusi bagi pembangunan di daerah itu serta menambah khasanah keragaman etnis di Mandailing selain etnis Toba, Nias dan Minang, sehingga ragam budaya banyak ditemukan di Kabupaten Mandailing Natal di masa kini.
Foto : Takesi
Teks : Dahlan Batubara